Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sebutkan dan jelaskan macam-macam metode memasak kentang!

Sebutkan dan jelaskan macam-macam metode memasak kentang! Berikut ini adalah contoh soal Tata Boga Kelas 10 SMK dan MAK Bab VI Kentang (Potatoes). Soal berikut membahas tentang Macam-macam Metode Memasak Kentang.
macam-macam metode memasak kentang


Sebutkan dan jelaskan macam-macam metode memasak kentang!


Jawaban/Pembahasan:

Macam-macam Metode Memasak Kentang


Ada beberapa macam metode dalam memasak kentang. Kentang yang sering Anda makan mungkin hanya salah satu atau beberapa model masakan kentang. Nah, berikut ini adalah macam-macam metode memasak kentang:
1. Boiling
2. Steaming
3. Sautée
4. Baked
5. Mashed
6. Deep Fried
7. Baked “en Casserole”
8. Roasting
9. Dauphine Potatoes (Pommes Dauphinoise)
10. Galette Potatoes
11. Duchess Potatoes (Pommes Duchesse)
12. Croquette Potatoes (Pommes Croquettes)

Penjelasan Macam-macam Metode Memasak Kentang


1) Boiled Potatoes (Pommes Nature)

- Untuk salad, kentang dicuci bersih dengan kulitnya, kemudian direbus dalam air yang sudah diberi garam.
- Untuk boiled potatoes, kentang dipotong bentuk silinder segi enam (Pommes Al’Anglais). Digunakan untuk hidangan dari ikan atau seafood.

2) Steam Potatoes

Panci untuk mengukus yang paling bagus adalah yang berlubang, sehingga uap air akan merata dan matangnya sama.

3) Sautéed Potatoes (Pommes Sautées)

Yang paling baik caranya: kentang direbus, lalu dikupas, dipotong tipis-tipis, kemudian disautée dengan butter.

4) Baked Potatoes

Ada dua cara :
1. Pilih kentang dari jenis starchy potatoes, dan sama besarnya, lalu dicuci tanpa dikupas kulitnya, kemudian ambil pan yang telah dilapisi garam setebal lebih kurang 1 cm, letakkan kentang diatasnya, lalu oven dengan panas sedang.

2. Ambil alumunium foil untuk membungkus kentang yang akan di baked, sehingga kentang dimasak secara steam dari uap yang diakibatkan dari kentang itu sendiri.

5. Mashed Potatoes (Pommes Purée)

Pilih kentang dari jenis starchy potatoes, dicuci dan dikupas kulitnya, lalu dipotong dengan tebal yang sama, direbus dengan api sedang (simmer), atau di steam (kukus). Setelah matng tiriskan sampai kering betul, apabila masih basah masukkan kedalam oven supaya kering.

6. Deep Fried Potatoes/Pommes Frites/French Fried Potatoes

Kentang dapar digoreng mentah atau dimasak terlebih dahulu baru digoreng. Untuk French Fried Potatoes dari kentang segar, lalu diblanch dengan minyak panas (325° F). Sebelum dihidangkan, kentang digoreng kembali.

7. Baked “en Casserole”

Pada umumnya kentang yang dimasak menggunakan baking pan atau casserole dengan ditambah liquid seperti: susu, bouillon, dan bila di salamander ditambah cheese. Contohnya : Scalloped Potatoes, Dauphine Potatoes, Pommes Anna, Pommes Boulangére.

8. Roast Potatoes (Pommes Rȏties)

Setelah kentang dikupas, dipotong dalam bentuk yang seragam, kemudian di blanch, tiriskan, lalu disimpan dalam roasting pan yang sudah diminyaki dan panas. Masukkan dalam oven yang panas sampai kentang berwarna kecoklat–coklatan dan matang.

9. Dauphine Potatoes (Pommes Dauphinoise)

10. Galette Potatoes

11. Duchess Potatoes (Pommes Duchesse)

12. Croquette Potatoes (Pommes Croquettes)

Post a Comment for "Sebutkan dan jelaskan macam-macam metode memasak kentang!"