Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jelaskan cara memilih sayuran yang baik dan bagaimana cara menyimpan sayuran segar yang baik?

Jelaskan cara memilih sayuran yang baik dan bagaimana cara menyimpan sayuran segar yang baik? Berikut ini adalah contoh soal Tata Boga Kelas 10 SMK dan MAK Bab V Sayuran (Vegetables). Soal berikut membahas tentang Cara memilih sayuran yang baik dan cara menyimpan sayuran segar yang baik.

Cara memilih sayuran yang baik dan cara menyimpan sayuran segar yang baik

Jelaskan cara memilih sayuran yang baik dan bagaimana cara menyimpan sayuran segar yang baik?


Jawaban/Pembahasan:

Cara Memilih Sayuran yang Baik


Secara umum, beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pemilihan sayuran, yaitu :
a) Pilih sayuran yang masih segar, tampak bersih, tidak diselubungi kotoran atau tanah serta tidak ada bekas gigitan hama.
b) Pilih sayuran yang masih utuh, tidak terlihat sobek, luka memar bekas benturan, bercak-bercak, busuk, berlendir atau warnanya pudar.
c) Pilih sayuran yang berukuran kecil dan muda untuk memperoleh tekstur yang empuk.
d) Pilih sayuran yang tidak terlalu lembab atau basah agar kerusakan sayuran dapat dicegah. Hindari memilih sayuran yang terbungkus dalam plastik yang rapat, karena sayuran mudah berkeringat sehingga cepat mengalami kerusakan. 

Cara Menyimpan Sayuran Segar yang Baik


Untuk sayuran segar, cara penyimpanannya sebagai berikut :
a. Disimpan dalam tempat yang cukup dingin.
b. Tidak tertutup dalamnya agar sirkulasi udara, texture (susunan/jaringan serat), flavor (aroma), colour (warna), nutrients (vitamin dan mineral) tetap terjamin/terjaga.

Post a Comment for "Jelaskan cara memilih sayuran yang baik dan bagaimana cara menyimpan sayuran segar yang baik?"